Kamis, 26 November 2009

Mengolah Database Excel dengan Pivot Table

Salah satu fitur paling hebat dalam software Excel adalah Pivot Table. Tapi sayang banyak pengguna excel yang tidak tahu atau bahkan tidak berpikir sama sekali untuk menggunakan Pivot Table. Pivot table sangat berguna dalam pengolahan data yang besar, dimana fitur ini mampu membuat summary dari beberapa macam variable yang ada dalam database, dan sekaligus mengurutkannya.







Contoh penggunaan Pivot Table. Database suatu perusahaan yang terdiri dari variabel nama karyawan, golongan, lama kerja dan gaji. Bagaimana cara mencari rata-rata gaji karyawan yang bergolongan I? Atau berapa total gaji seluruh karyawan yang bergolongan II? Berapa gaji minimum karyawan untuk masing-masing golongan? Dan untuk menjawab semua pertanyaan ini, cukup dengan menggunakan Pivot Table.

Sebagai contoh, database karyawan P.T.Jumabatu sebagai berikut. Dari databse tersebut, cari berapa jumlah dan rata-rata gaji karyawan yang bergolongan I.

Langkah pengerjaan:

Buka fitur Pivot Table dengan cara klik menu Data => PivotTable and PivotChart Report..., atau klik Alt + D + P
Muncul tool seperti ini:




Klik Next, dan muncul tool seperti ini





Pilih Range table yang akan diproses, dan klik Next





Klik layout, dan muncul window ini.



Muncul variable No, Nama Karyawan, Golongan, Lama kerja(Thn), Gaji(Rp). Klik dan drag variable Golongan dan letakkan pada bagian ROW, klik dan Drag variable GAJI(RP) dan letakkan pada bagian data. Variable GAJI(RP) akan berubah menjadi Sum of GAJI(RP). Klik dan drag kembali variable GAJI(RP), dan letakkan pada bagian DATA. Double klik variable ini dan ganti formulanya menjadi Average. Klik OK, dan Finish. Maka akan muncul Sheet baru yang berisi summary seperti ini.



Klik dan Drag Data dan pindahkan kebagian Total, lihat hasil yang anda dapatkan...


Selamat mencoba...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar