Dalam waktu dekat (atau mungkin sudah berjalan), penerapan sistem Televisi Digital akan diberlakukan di Indonesia. Siaran TV Digital adalah jenis siaran televisi yang menggunakan modulasi digital dan sistem kompresi untuk menyiarkan sinyal video, audio dan data yang dikirimkan kepada pesawat televisi.
Apakah kita membutuhkan perangkat baru untuk bisa menikmati layanan TV Digital?
Iya, kalau TV yang anda gunakan selama ini adalah TV Analog dan menggunakan Antenna. Maka anda membutuhkan sejenis konverter untuk dapat menerima siaran TV Digital tersebut.
Mengapa harus beralih kepada TV Digital?
Siaran TV Digital memiliki banyak keunggulan, diantaranya siaran ini lebih tahan terhadap interferensi, kualitas gambar lebih baik, tidak berbayang atau bahkan tidak ada noise / bintik-bintik pada layar, interaktif, mobile, dan tentunya efisiensi dalam hal bandwith dan transmisi.
Ada dua jenis TV Digital, yaitu Standar Defenition (SD) dan High Defenition (HD).
SD adalah bentuk yang lebih rendah dari TV digital, rasio aspek TV SD 4:3. HD adalah bentuk tertinggi dari TV digital. Rasio aspek untuk HD adalah 16:9, yang persegi panjang seperti layar bioskop. Itu sebabnya ketika menonton gambar-gambar HD Anda akan mendapatkan bar hitam di bagian atas dan bawah layar.
Apakah Semua Stasiun Siaran TV digital Sekarang?
Prosesnya akan berjalan bertahap, baik dari kesiapan pihak Broadcaster maupun para penikmat TV yang harus beralih dari TV Analog menjadi TV Digital.
Anda sudah siap?
Sumber: dirangkum dari berbagai sumber, foto diambil dari http://oase.kompas.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar